Abadi Tarigan Ketua ASKAB PSSI Langkat Periode 200200- 2024

Inimedan. Com – Langkat
     Kongres Luar Biasa Asosiasi Kabupaten (ASKAB) PSSI Langkat tahun 2020 telah digelar, di RM. ADM Kuala, Kamis (5/11), dengan motto : Sepakbola Langkat Maju Berprestasi dan Bermartabat.  Bupati Langkat Terbit Rencana,  PA yang membuka dengan resmi kongres tersebut, didampingi Sekretaris ASPROV PSSI Sumut Ir.  Fityan Hamdi dan Ketua KONI Langkat H. T.  Paris.
Ketua ASPROV PSSI Sumut, Kodrat Shah dan Ketua ASKAB PSSI Langkat yang baru, Abadi Tarigan seusai penandatanganan berita acara pelantikan
     Turut hadir dalam kegiatan tersebut,  Ketua ASPROV PSSI Sumut,  H.  Kodrat Shah walaupun datang terlambat, para peserta kongres, baik sebagai voters maupun peninjau serta Forkopinca Kuala dan beberapa pimpinan OPD. Yang menarik, Ketua ASPROV PSSI Sumut yang datang terlambat, Kodrat Shah langsung disambut dengan tepuk tangan yang meriah.
     Ternyata,  itu kejutan untuknya,  karena kebetulan hari itu adalah hari ulang tahunnya. Semua hadirin langsung mengucapkan selamat, termasuk Bupati Langkat Terbit Rencana, PA.
     Seiring dengan itu, nasi tumpeng pun disiapkan dan Kodrat Shah pun langsung diminta untuk memotongnya. Selanjutnya, Kodrat pun secara bergantian menyulangi Bupati Langkat, Ketua KONI Langkat dan para pengurus ASPROV PSSI Sumut dengan wajah yang bahagia seraya menyanyikan lagu selamat ulang tahun untuknya.
     Kongres yang diwarnai dengan rapat pleno pemilihan Ketua Umum,  Wakil Ketua Umum dan 5 anggota Exco itu akhirnya menetapkan Abadi Tarigan sebagai Ketua Umum ASKAB PSSI Langkat periode 2020-2024.  Lalu, Andes Sila Susan, SE sebagai Wakil Ketua Umum serta Muhammad Syafri,  Nurmansyah, Fevriansyah, Rudi Marona Sitepu dan Citra Devi AMd, Com sebagai anggota exco. (BD)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *