Inimedan.com
Consul USA Juha Salin ketika bertolak menuju perjalanan ke Danau Toba kota Perapat, berkesempatan mengunjungi Kota Tebing Tinggi, Rabu (18/1),kunjungan itu disambut baik Sekdako H Johan Samose Harahap,SH,MSP didampingi Kepala Bappeda H Gul Bahkri Siregar ,SP,MSI dan para asisten dirumah dinas Walikota Jl.Dr.Sutomo kota Tebing Tinggi. Kepada Consul Juha Salin.
Sekdako Samose Harahap bersama dengan Kepala Bappeda Gul Bahkri Siregar memberikan informasi tentang Kota Tebing Tinggi dan potensi Tebing Tinggi ditahun-tahun mendatang.Disebutkan bahwa Kota Tebing Tinggi oleh Pemerintah Pusat ditetapkan sebagai salah satu Kota di Indonesia sebagai kota penyangga pertubuhan ekonomi untuk wilayah Sumatera Utara.
Pertimbangan Pemerintah Pusat adanya proyek nasional Pelabuhan bertaraf internasional Kuala Tanjung serta Kawasan Ekonomi Khusus Sei-Mangkei , didukung akan beroprasinya jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi, ujar Sekdako menjelaskan. Dikatakan Sekdako, kondisi ini berdampak positif buat pertumbuhan Kota Tebing Tinggi, terutama dibidang ekonomi, dan keadaan ini sekaligus pula menjadi sebuah tantangan, karena kami yakin jika hanya berharap dari Pemerintah Kota Tebing Tinggi untuk menyahutinya, pasti kami tidak punya kemampuan maksimal.
Pemko Tebing Tinggi memerlukan hotel-hotel yang berbintang dan reprenstatif selain sebagai tempat menginap juga tersedianya auditorium untuk pertemuan atau rapat-rapat yang bersekala nasional dan internasional. Untuk itu kami memerlukan para investor untuk melakukan investasi di Kota Tebing Tinggi, membangun sarana dan prasarana yang bertaraf internasional, nantinya setelah pelabuhan internasional Kuala Tanjung beroperasi ada ratusan kapal setiap bulannya masuk kesana.
Selain itu Tebing Tinggi juga membutuhkan fasilitas pasar-pasar modren dan tempat hiburan untuk memenuhi kebutuhan para pengunjung, tentunya memerlukan biaya yang cukup signifikan, jelas Sekdako seraya menyebutkan Pemerintah Kota Tebing Tinggi saat ini sedang berupaya menyampaikan kepada Pemerintah Pusat untuk membebaskan lahan Perkebunan tapa pembayaran ganti rugi, karena pembangunan yang dilakukan merupakan bagian yang sudah masuk dalam RPJMN. Consul Juha Salin sendiri mempertanyakan kapan akan segera dioprasikannya jalan Tol Medan-Kualanamu- Tebing Tinggi dan kelanjutannya Tebing Tinggi – Perapat dan Tebing Tinggi- Kisaran.
Sekdako menjawab .Tol Medan-Kualanamu- Tebing Tinggi akan segera oprasi pada tahun 2017 ini, pembangunannya akan dilanjutkan Tol Tebing Tinggi-Perapat dan Tebing Tinggi- Kisaran. Dalam pertemuan itu .Consul AS .Juha Salin juga menawarkan program pendampingan bagi Generasi Muda dan Mahasiswa serta untuk pertukaran pelajar antara Indonesia dan Amerika. Hadir dalam pertemuan itu kepala Bappeda H Gul Bahkri Siregar,SP,MSI, Plt.Asisten II M.Dimyathi.Plt Asisten III. Jefri Sembiring Staf Ahli Jayardi Rinal,BE ,Drs Jumpa Ukur Sembiring,Kabag Ekbang Zahidin,MPD dan Kabag HumasDrs Bambang Sudaryanto. [im-nur].