Jumpai Ulama dan Tokoh Masyarakat, Kapolres Tanjung Balai Silahturami Ke Mesjid Taqwa 

Kapolres Tanjung Balai AKBP Yon Edi Winara bersama Jamaah dan Anggota BKM Mesjid Taqwa.
Kapolres Tanjung Balai AKBP Yon Edi Winara bersama Jamaah dan Anggota BKM Mesjid Taqwa(Foto/IMC/Samsul).

Inimedan.com – Tanjung Balai.    | Untuk menjalin silaturahmi dengan para ulama dan tokoh masyarakat, serta menyerap aspirasi terkait gangguan kamtibmas selama bulan Ramadhan.
Kapolres Tanjung Balai melaksanakan kegiatan Subuh Keliling ke Mesjid-Mesjid di wilayah hukum Polres Tanjung Balai.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Tanjung Balai AKBP Yon Edi Winara dan para personil Polres Tanjung Balai mengunjungi Mesjid Taqwa melakukan kegiatan shalat subuh berjamaah, Minggu(09/03/ 2025) yang dimulai pada pukul 05.00 wib sampai selesai.

Kapolres Tanjung Balai AKBP Yon Edi Winara ditemui wartawan dilokasi mesjid mengatakan, “Kegiatan ini merupakan wujud kehadiran Polres Tanjung Balai di tengah masyarakat”, Ungkapnya.

“Kita ingin memperkuat hubungan dengan para ulama dan tokoh masyarakat untuk bersama membangun suasana yang aman nyaman untuk Kamtibmas lebih kondusif di kota tanjung balai.” Ucap Kapolres Tanjung Balai.

“Dengan kegiatan ini, Polres Tanjung Balai berharap dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pihak kepolisian untuk terus menjaga kota Tanjung Balai yang aman kondusif, warga yang melaksanakan aktifitas dan juga yang sedang istirahat dalam suasana aman tanpa gangguan apapun” Harap Yon Edi Winara.

Selama berlangsungnya kegiatan situasi penuh kesejukan dan berlangsung aman dan kondusif dihadiri Jamaah dan Anggota BKM Mesjid Taqwa*sb#.

Kapolres Tanjung Balai AKBP Yon Edi Winara bersama Jamaah dan Anggota BKM Mesjid Taqwa(Foto/IMC/Samsul).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *