Kapolres Tanjung Balai Ajak Wartawan Jangan Sampai Melupakan Tuhan

Inimedan.com-Tanjung Balai.

Kapolres Tanjung Balai AKBP Ahmad Yusuf Afandi, didampingi  Waka Polres Kompol H Jumanto, mengajak wartawan dalam aktivitas bekerja  sehari-hari jangan sampai melupakan Tuhan.

Hal tersebut dikatakannya dalam kegiatan silaturahmi dan ramah tamah antara Kapolres Tanjung Balai bersama wartawan Kota Tanjung Balai, di Aula Pesat Gatra Polres Tanjung Balai, Rabu (14/9/9/2022).

AKBP Ahmad Yusuf Afandi  mengatakan, saya mengajak para wartawan yang ada di kota Tanjung Balai, walaupun sibuk  dalam bekerja, namun jangan sampai  melupakan Tuhan karena atas kuasa Tuhanlah kita bisa seperti saat ini. “Jangan meninggalkan ibadah / sholat hanya untuk suatu percikan atau keuntungan-keuntungan dunia,” kata Ahmad Yusuf Afandi.

Dikatakannya, apa yang rekan rekan beritakan dan rekan rekan tayangkan tentunya kelak akan menjadi pertanggung jawaban rekan rekan sekalian, “beritakan hal hal yang betul betul terjadi, jangan sampai memberitakan asumsi yang belum tentu benar,” harap Kapolres Tanjung Balai.

Beritakan hal hal yang benar, ada 3 unsur pemberitaan yaitu Aktual, Faktual, Mendidik, apabila berita yang diperoleh belum pasti, maka kita perlu konfirmasi kepada yang bersangkutan.

Dalam kesempatan ini saya mengapresiasi  dan mendukung kerja sama dari para wartawan terkait publikasi yang telah dilakukan terhadap kinerja Polres Tanjung Balai, hindari rasa benci dan sakit hati, mari saling memaafkan, ungkap Kapolres Tanjung Balai.

Terkait dengan isu BBM, bahwa memang situasi saat ini tidak mudah. Pemerintah saat ini juga masih terus mencari solusi. Saya harapkan baik dari media online dan media cetak agar menjalin komunikasi yang baik serta untuk tetap kompak. Apabila rekan rekan semua ada didalam suatu wadah yang sudah kompak dan solid makan kita akan nyaman menjalin kerja sama yang akan menimbulkan situasi kondusifitas yang baik di kota Tanjung Balai, Pungkas Kapolres Tanjung Balai (SB).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *