Kapolsek Medan Labuhan Silahturahmi Ke Rutan Labuhan Deli

Inimedan.com-Labuhan.

Kapolsek Medan Labuhan, Kompol Rosyid Hartanto melakukan silahturahmi ke Rutan (Rumah Tahanan Negara) Klas II-B Labuhan Deli, Jalan Titi Pahlawan Kelurahan Martubung Kecamatan Medan Labuhan, Rabu (24/10).

Karutan Labuhan Deli, Nimrot Sihotang dalam keterangannya menyebutkan selain bersilahturahmi Kapolsek Medan Labuhan juga sekaligus melakukan pengecekan kondisi rutan, blok hunian, jumlah tahanan, dapur dan sekaligus sistem pembuangan limbah.

“Kita sangat apresiasi atas kunjungan   Kapolsek Medan Labuhan yang baru (Kompol Rosyid-red), apalagi beliau kan baru menjabat di Polsek Medan Labuhan, tadi sekaligus juga kita secara bersama-sama melakukan peninjauan di dalam rutan”, jelasnya.

Sambung Nimrot, seperti diketahui rutan Labuhan Deli saat ini sangat over kapasitas dari kapasitas 480 orang, kini dihuni oleh 1420 orang WBP (Warga Binaan Pemasyarakatan), ungkapnya.

Terpisah, Kapolsek Medan Labuhan Kompol Rosyid Hartanto ketika dikonfirmasi wartawan ini disela-sela acara silahturahmi bersama wartawan yang betugas di wilayah Medan Utara, Rabu siang (24/10) pukul 13.00 wib, menyebutkan, pihaknya bersilahturahmi ke Rutan Labuhan Deli sekaligus meninjau sistem pengamanan didalam rutan. “Kita lihat didalam rutan telah banyak perubahan dan sudah semangkin baik sebab disana juga WBP diberikan pelatuhan berupa membuat sapu lidi, mekanik mesin, mengelas, service AC dan ketrampilan merangkai karangan bunga,” pungkas Kompol Rosyid. (Top)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *