Polres Pelabuhan Belawan Silahturahmi dengan Pemuka Agama

Inimedan.com-Belawan.

Demi terciptanya  kondisi Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) yang aman khususnya menjelang Pilpres dan Pileg 2019, Polres Pelabuhan Belawan menggelar pertemuan silaturahmi dengan para tokoh agama yang berada di wilayah hukumnya, Selasa (22/01/2019). di aula Mapolres Pelabuhan Belawan,

Dalam pertemuan silahturahmi tersebut langsung dipandu Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan SH,MH, didampinggi Kasat Binmas AKP Justar Purba.

Orang nomor satu di Polres Pelabuhan Belawan itu dalam sambutannya mengajak para undangan  untuk mewaspadai maraknya berita Hoax yang lagi marak di media sosial.
“Jangan mudah percaya apalagi terpancing  dengan berita di Medsos, berita yang diterima hendaknya diteliti dahulu kebenarannya* apalagi berita Haox jangan langsung dishare karena ada UU ITE mengancam adanya sangsi pidana,” ucap Kapolres.

Lebih lanjut Kapolres mengatakan, jelang Pemilu 2019 banyaknya mesjid dibuat untuk kampanye atau berpolitik, oleh sebab pihaknya gencar melaksanakan safari sholat di mesjid maupun safari ke gereja guna mengantisipasi mencegah disalahgunakannya tempat ibadah untuk dijadikan tempat ajang kampanye atau politik.

“Safari kerumah ibadah yang kita lakukan, untuk mencegah tempat ibadah dijadikan tempat berkampanye,” ujarnya.

Sesama umat pemeluk agama agar kita dapat saling menghormati dan menghargai sebab masalah kenyakinan beragama  adalah urusan masing-masing, maka itu jika ada menemukan sesuatu terkait isu sara khususnya agama  agar jangan cepat terpancing,  segera menghubungi pihak berwajib dengan mengedepankan musyawarah dengan cara kekeluargaan .

“Saya berharap, semua elemen masyarakat turut serta dalam menjaga keamanan dan kedamaian menjelang Pemilu 2019. Pilihan boleh beda, tapi kerukunan beragama tetap harus kita utamakan,” cetus orang nomor satu di Polres Belawan ini.
Semoga kedepan hubungan silaturahmi ini dapat lebih harmonis lagi guna turut kian terciptanya kamtibmas ditengah-tengah masyarakat.

Diakhir acara kegiatan temu ramah tokoh agama dan ulama tersebut, Kapolres Pelabuhan Belawan secara simbolis memberikan bingkisan sembako serta berfoto bersama kepda para undangan dari tokoh agama yang hadir. (TP)

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *