Inimedan.com-Batubara.
Pabrik Kelapa Sawit PT Arya Rama Persada di Dusun I Desa Perjuangan Kec. Sei Balai Kab Batu Bara terbakar, Sabtu (3/9/22) sekira pukul 11.30 Wib.
“Berdasarkan informasi dihimpun menyebutkan, kebakaran terjadi diduga berasal dari percikan mesin las yang menyambar peralatan Tracer (pemisah buah brondolan dan janjangan) dibagian Tracing.
“Meski Para pekerja sempat berjibaku mencoba memadamkan api,namun api yang membesar semangkin menjalar dengan cepat,sehingga mereka tak kuasa memadamkan nya dan memilih menyelamatkan diri sembari menghubungi pemadam kebakaran.
Tidak berselang lama, 4 unit mobil pemadam kebakaran pemerintah Batu Bara dibantu 1 unit mobil Damkar dari Pemkab Asahan diturunkan untuk menjinakkan api di bagian Tracer.
Kejadian itu berakibat bangunan/alat Oil Tank terbakar. Dikabarkan Tidak ada korban jiwa maupun korban luka dari peristiwa tersebut, sedangkan nilai kerugian material belum dapat ditaksir.(fik)