Wakil Wali Kota Tanjung Balai Ajak Seluruh Elemen Masyarakat Berantas Peredaran Narkoba 

Inimedan.com-Tanjung Balai
Pemerintah Kota (Pemko) Tanjung Balai menggelar pertemuan  bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) kota Tanjung Balai, di Aula Sutrisno Hadi, Kantor Wali Kota Tanjung Balai, Rabu(31/3/2021).
Dalam pertemuan tersebut dibahas terkait pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) nomor 02 Tahun 2020 tentang Rencana aksi P4GN 2020-2024 dan Pembentukan Kelurahan “Bersinar” (bersih narkoba), pelaksanaan Pra Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) serta rapat kerja (raker) 100 hari kerja Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjung Balai .
Acara dibuka Wakil Wali Kota H Waris dan dihadiri Kepala BNN Kota Tanjung Balai AKBP Magdalena Sirait, Asisten Pemerintahan Nurmalini Marpaung, pimpinan OPD, para Camat dan Lurah.
Wakil Wali Kota Tanjung Balai H Waris dalam arahannya mengungkapkan Narkoba saat ini sudah merupakan suatu kejahatan yang luar biasa peredarannya  di Tanjung Balai, hal ini kita bisa lihat banyaknya kasus kasus narkoba di kotaTanjung Balai
Saya meminta Camat, Lurah dan Kepala Lingkungan serta masyarakat berperan aktif paling tidak mencegah peredarannya, paling tidak kita melaporkan jika ada hal hal yang mencurigakan, ada penyalahgunaan narkoba.
Terkait pemberantasan narkoba, ini termasuk dalam 100 hari program kerja saya bersama Wali Kota Tanjung Balai,  “Mari kita bersama sama bergandengan tangan berantas peredaran narkoba di Kota Tanjung Balai, ” ujar Waris.
Dikatakan Waris, Wali Kota sangat konsen terkait penyalahgunaan narkoba, sehingga beliau beberapa waktu yang lalu telah membentuk kurang relawan  anti narkoba di Kota Tanjung Balai, begitu juga dengan masalah terorisme dan radikalisme.
Komitmen kita terkait pencanangan Kelurahan Bersih narkoba (Bersinar), Pemko Tanjung Balai sangat mendukung hal ini dan siap bersinergi dengan BNN Kota Tanjung Balai dan pihak terkait lainnya.
“Kita akan buat semacam rencana aksi, dimana rencana aksi itu akan terus kita lakukan, kita implementasikan sehingga peredaran narkoba di Kota Tanjung Balai ini bisa kita atasi bersama,” lanjutnya.
“Peran aktif kita semua ini sangat dibutuhkan sangat diharapkan dan ini merupakan tugas mulia karena kita menyelamatkan anak bangsa. Dan ini bukan semata-mata tugas Kepolisian, dan BNN, ini adalah tugas kita semua,” Pungkas Waris.
Pada pertemuan itu, kepala BNN Tanjung Balai, AKBP Magdalena Sirait memaparkan tentang teknis pembentukan Kelurahan bersinar, program penguatan Pencegahan dan Pemberantasan Penyalagunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekursor Narkotika (P4GN) melalui penyebarluasan informasi ke publik, jelasnya(SB).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *