Lagi, Rumah Dilalap Si Jago Merah di Pangaribuan Taput

inimedan. com_ Tarutung.
Ket. Gambar: Suasana panik warga saat api berkobar menghanguskan rumah di Batu Manumpak Pangaribuan, Sabtu. ( foto: tl/GG)
Untuk ke sekian kalinya, peristiwa kebakaran rumah terjadi lagi di wilayah Kecamatan Pangaribuan, Taput. Seperti terpantau media ini dari tayangan vidio seorang netizen, dua unit rumah hangus terbakar, Sabtu jelang sore ( 4/6). Tampak dari tayangan vidio suasana histeris warga menyaksikan kobaran api melalap dua unit rumah
milik marga Siagian  Gultom yang terletak di Dusun 3 Banjar Julu, Desa Batumanumpak.
Dari beberapa keterangan sumber di lapangan,api disebut bersumber dari rumah milik Gusni Siagian.
Ketika itu ia sedang mencuci pakaian di kamar mandi rumahnya, mencium bau asap. Buru-buru ia keluar dari kamar mandi  dan betapa terkejutnya menyaksikan api sudah berkobar dengan cepat. Begitu melihat hal tersebut, ia langsung keluar rumah menjerit minta tolong. Tetangga pun segera berdatangan, berupaya memadamkan jilatan api menunggu mobil damkar tiba. Warga se  tidak berdaya memadamkan api bahkan mendekat pun sulit karena panas api membara, sehingga api sempat merembet ke rumah panggung yang ada disampingnya, sebuah rumah  kosong yang tidak ditempati oleh  pemiliknya yang sudah pindah ke Riau.
Mobil damkar tiba di lokasi beberapa saat kemudian dan api perlahan bisa dipadamkan namun kedua rumah sudah rata dengan tanah.
 Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut, namun kerugian materiil diperkirakan ratusan juta rupiah. Tim Inafis dari Polres Taput sudah melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab kebakaran. Sebelumnya, belum lama ini kebakaran rumah juga sudah terjadi di Pangaribuan, Adiankoting, dan Sipoholon. Warga dihimbau lebih hati-hati terhadap bahaya api. *le#

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *