Inimedan.com – Sergai
Untuk mengantisipasi adanya gejolak sebagian masyarakat dengan melakukan Unjuk Rasa (Unras), menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, Polres Serdang Bedagai (Sergai) bersama TNI dan instansi terkait lakukan gelar Tactical Floor Games (TFG), bertempat di lapangan Mako Polres Sergai, Desa Firdaus Kecanatan Sei Rampah, Rabu (7/9/2022).
Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Dr. ALI MACHFUD, SIK, MIK menyampaikan, bahwa Tactical Floor Games (TFG) Polres Serdang Bedagai, dilaksanakan sebagai gambaran untuk penanganan aksi unjuk rasa pasca penyesuaian harga BBM bersubsidi oleh Pemerintah di Wilkum Polres Serdang Bedagai.
” Sebelum TFG harus dibuat skenario, supaya personel dapat memahami job description masing- masing sehingga dapat disatukan menjadi satu kekuatan. Prioritas yang harus dijaga yakni, jika terjadi aksi unras yaitu Kantor Bupati dan DPRD yang merupakan Central Of Gravity (COG)”.
“Harus mempersiapkan stand by pos serta tempat penyimpanan logistik. Maksimalkan kekuatan Intelijen dan Binmas, guna mediasi untuk efektivitas dlm penggunaan personil dan logisitik Pahami Perkap 16 tahun 2006 tentang tahapan penggunaan kekuatan dalam pengendalian massa Tugas kita dalam aksi unras, selain mengamankan juga melayani aksi unras”pungkas Kapolres.
Turut hadir,Para Kasat,Kasi,Kapolsek sejajaran Polres Sergai, personel Satpol PP Sergai, Dishub Kab.Sergai, Personil Dalmas Polres Sergai, Perwakilan personil Kodim 0204/DS. *Agus#