H.Abdul Wahab Dalimunthe,SH Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan

Inimedan.com-Medan.

Anggota MPR RI, H.Abdul Wahab Dalimunthe,SH kembali menggelar sosialisasi dalam rangka memberikan pemahaman kepada masyarakat akan nilai-nilai luhur bangsa yang terdapat dalam konsepsi Empat Pilar Kehidupan Berbangsa dan Bernegara, yaitu Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika.

Dikatakan, 4 Pilar Kebangsaan  merupakan prasyarat minimal bagi bangsa ini, untuk bisa berdiri kokoh dan meraih kemajuan berlandaskan karakter kepribadian bangsa Indonesia sendiri.

“Setiap warga Negara Indonesia harus memiliki keyakinan, bahwa itulah prinsip-prinsip moral keindonesian yang memandu tercapainya perikehidupan bangsa yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur,”katanya.

Seperti halnya pilar Pancasila merupakan pilar pertama untuk kokohnya negara-bangsa Indonesia. Sebab Negara Indonesia merupakan negara yang terdiri dari berbagai suku bangsa dan agama sehingga dibutuhkan belief system yang dapat mengakomodir keanekaragaman tersebut. Pancasila dianggap sebagai pilar bagi negara Indonesia yang pluralistik.

Dicontohkan Wahab, meski berbeda suku, agama ras dan antar golongan, namun rakyat Indonesia sudah memahami arti perbedaan itu sebagai khasanah kekayaan bangsa.Dengan mengamalkan Pancasila diharapkan tidak ada lagi gejolak antar umat beragama atau suku, karena hak dan kewajiban sebagai warga negara sama di mata hukum, jelas mantan Wagubsu ini.

Untuk itu Wahab berharap agar masyarakat menjadi contoh tauladan di tengah-tengah warga lainnya sebagai wujud pengamalan 4 Pilar Kebangsaan, dengan demikian maka bangsa dan negara ini ke depan dapat lebih maju dengan tidak lagi berhadapan dengan konflik-konflik yang tidak berguna bagi kelangsungan berbangsa dan bernegara, harapnya.

Acara yang dihadiri sekitar 150 peserta dari berbagai elemen masyarakat  tersebut berlangsung lancar dan tertib, Jum’at (8/03) bertempat di gedung  SDS Mardliatul Islamiyah Jalan Bersama NO.17 C Kecamatan Medan tembung.

Selain dihadiri  Anggota MPR RI, H.Abdul Wahab Dalimunthe juga dihadiri Ketua Yayasan SDS Mardliatul Islamiyah, Khairul Rijal Lubis,SE, para guru, orang tua murid, tokoh agama, pemuda dan tokoh masyarakat setempat.

Sebelumnya, Ketua Yayasan SDS Mardliatul Islamiyah,Khairul Rijal Lubis,SE,mengucapkan terimakasih kepada H.Abdul Wahab Dalimunthe dalam kapasitasnya sebagai Anggota MPR RI yang telah memberikan pemahaman berbangsa dan bernegara.

“Kami mengenal  H.Abdul Wahab Dalimunthe sebagai tokoh masyarakat Sumatera Utara dalam menjalankan tugasnya selama ini cukup amanah. Untuk itu kami yang hadir disini mendoakan semoga Abah Wahab (panggilan akrab H.Abdul Wahab Dalimunthe) diberikan kesehatan dan umur yang barokah dalam menjalankan tugas-tugasnya ke depan,” ujar Rijal diiringi berbagai pantun berbahasa Mandailing.(Jal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *