Menteri Investasi/BKPM RI Kunker Ke Kabupaten Simalungun

Inimedan.com – Simalungun.
Ket.Photo : Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga sedang menyematkan Ulos Pamotting kepada Menteri Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal Republik Indonesia.
Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga SH didampingi Wakilnya H Zonny Waldi SSos MM, Jumat (30/4) menerima kunjungan kerja Menteri Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) RI Bahil Lahadalia SE, MSi,  di KEK Sei Mangke Kecamatan Bosar Maligas Kabupaten Simalungun Sumatera Utara.

Kunjungan kerja Menteri tersebut dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Simalungun Timbul Jaya Sibarani bersama sejumlah Pimpinan OPD jajaran Pemerintah Kabupaten Simalungun.

Dalam kesempatan itu, Bupati dan Wakil Bupati Simalungun disaksikan Ketua DPRD Simalungun menyematkan Ulos Pamotting kepada Menteri Investasi/BKPM yang dilanjutkan dengan  menampilkan tor-tor sombah.

“Ini kunjungan pertama saya setelah dilantik menjadi Menteri Investasi dan BKPM oleh Presiden, disarankan untuk segera meninjau kawasan-kawasan ekonomi dan industri yang bisa dikembangkan dalam rangka memfasilitasi Investor,” ujar Menteri Investasi/BKPM.

Lebih lanjut dikatakan, ingin melihat dari dekat kawasan Ekonomi Sei Mangkei, apa yang harus diperbaiki dalam rangka mempercepat tenant-tenant di kawasan Sei Mangkei agar bisa segera diisi.

“Ini kawasan ekonomi yang cukup luas, namun masih lima tenant baru terisi. Oleh karena itu berikan kepada kami waktu untuk memikirkan langkah strategis dalam meningkatkan perkembangan di kawasan ini. Jadi saya datang untuk melihat tenant apa saja yang sesuai,” tutur Bahil Lahadalia. SE. Msi.

Menteri menginginkan perputaran maupun pertumbuhan ekonomi di Simalungun berjalan baik, satu-satunya adalah Investasi dengan cara menciptakan lapangan kerja melalui penanaman Investasi sehingga roda ekonomi dapat tumbuh.

Terkait Izin Investasi,  Menteri Investasi/BKPM meminta Pemerintah Kabupaten Simalungun dan Pemerintah Propinsi untuk memfasilitasi Investor supaya lebih nyaman mengurus izin dan jangan di persulit.

“Kita harus memberikan iklim yang sejuk,  pengusahanya harus baik dan mengikuti aturan. Jika Pemerintah, pengusaha dan Rakyat bagus maka daerahnya bakal maju serta ekonomi tumbuh,” pungkas Bahil Lahadalia.

Secara terpisah, Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga, SH didampingi Wakil Bupati H Zonny Waldi S.Sos, MM menyampaikan terima kasih kepada Menteri yang telah berkunjung ke Kabupaten Simalungun, khususnya KEK Sei Mangke.

Diharapkan, hadirnya Menteri Investasi di kawasan Sei Mangke akan membawa kemajuan bagi Kabupaten Simalungun dan bakal mempersiapkan Putra-Putri Simalungun yang memiliki keahlian siap bekerja di kawasan Sei Mangke.

“Kedepan kita juga siapkan sarana Balai Latihan Kerja (BLK) buat putra-putri Simalungun supaya mampu bersaing di dalam mencari kerja,” ujar Bupati. (TP)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *