Inimedan.com-Yogya. | Jika ingin menyantap sate enak ada di beberapa tempat, tetapi menyantap sate dengan santapan rohani hanya ada di Sate Bakoh.
Sate Bakoh sepertinya dikonsep, dengan memadukan antara lezatnya sate dan olahan daging kambing dengan edukasi nilai kehidupan bagi pengunjung atau penikmat sate.
“Jika hanya menawarkan sate, di sini sudah banyak penjual sate yang legen atau terkenal. Yang membedakan kalau di Sate Bakoh ada edukasinya,” ujar Haris, pengelola Sate Bakoh di Jejeran, Wonokromo, Bantul, Senin 26 Mei 2025.
Edukasi itu dilakukan dengan memasang poster yang bertuliskan kata-kata inspiratif dan foto-foto tokoh serta tempat-tempat yang layak dikunjungi atau tempat-tempat destinasi wisata di DIY yang lagi ngetrend.
Kata-kata inspiratif itu seperti 8 Tips “Hidup Tenang Tanpa Utang”: 1. Syukuri semua yang dimiliki. 2. Jangan tergoda gaya hidup tetangga. 3. Beli sesuatu yang dibutuhkan bukan yang diinginkan. 4. Jangan tergoda pinjol, paylater, kartu kredit, atau tawaran utang apapun.
5.–Sisihkan uang untuk menabung, bukan nabung dari sisa uang. 6. Beli apapun dengan cara cash. Jika belum ada uangnya sabar. 7. Punya prinsip hidup yang kuat, gak gelap mata, gak gampang tergoda. 8. Perbanyak doa, agar dicukupkan untuk semua urusan dan keperluan.
Sate Bakoh juga mengedukasi kepada masyarakat bahwa domba itu tidak mengandung kolesterol. Domba tidak mengandung kolesterol. Domba mengandung anak domba (cempe). 7 manfaat daging domba: 1. Mencegah anemia (kaya vitamin B12, Folat dan Zat Besi). 2. Menjaga kesehatan tulang (kaya Kalsium, Kalium, dan Fosfor).
3.–Meningkatkan masa otot (sumber protein lengkap mengandung 8 jenis asam amino). 4. Menjaga kesehatan jantung (mengandung tinggi Kalium). 5. Membantu diet (kalori lebih rendah dibandingkan daging sapi atau ayam). 6. Mengurangi resiko kanker (mengandung Selenium sebagai Anti Oksidan). 7. Mengurangi depresi (mengandung vitamin B12 dan Folat).
Uangkapan yang inspiratif, antara lain “Orang BAIK rezekinya NAIK…orang IKHLAS rezekinya TAK TERBATAS…orang TULUS rezekinya TAK PUTUS-PUTUS…orang RAMAH rezekinya MUDAH…orang LEGOWO rezekinya DOWO…orang JUJUR rezekinya TERUS MENGUCUR…”.
Sedangkan Sate BAKOH diartikan sebagai BAhagia dan koKOH. “Seperti hidupmu…!”. BAnyak shodaKOH. “Hidup harus begitu…!”.
Berkunjung ke Sate Bakoh tidak hanya bisa menikmati sate, gule, tengkleng, tongseng, dan berbagai olahan daging kambing yang enak dan lezat, tetapi juga mendapat mencerahan tentang nilai kehidupan. *di/WD#