INIMEDAN – Pj Walikota Medan Drs H Randiman Tarigan MAP membuka pasar murah menyambut Hari Natal dan Tahun Baru 2016 di Lapangan Kemenyan Raya, Jalan Kemenyan Raya, Kelurahan Mangga, Kecamatan Medan Tuntungan, Kamis (10/12/2015).
Kehadiran pasar murah ini untuk membantu meringankan warga , terutama bagi kalangan kurang mampu yang akan merayakan Hari Natal dan Tahun Baru 2016 dan bermukim jauh dari pasar tradisional.
Pemko Medan melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) menggelar 50 titik pasar murah yang tersebar di 21 kecamatan. Pasar murah ini akan berlangsung selama 10 hari, mulai tanggal 10 hingga 20 Desember 2015. Ada 8 jenis produk yang dijual yaitu beras, gula, tepung terigu, telur, mentega, kacang tanah, minyak goreng serta sirup.
Selain jauh relatif lebih murah dari harga di pasaran, bahan kebutuhan pokok yang dijual juga lebih berkualitas.
Menurut Randiman, semua itu dilakukan sebagai wujud perhatian dan kepedulian Pemko Medan kepada masyarakat, khususnya yang kurang mampu sehingga dapat merayakan Hari Natal dan Tahun Baru dengan suka cita, kerendahan hati serta kedamaian sebagaimanma pokok yang terkandung dalam Perayaan natal dan Tahun Baru.
Selain itu, jelas Randiman, pasar murah ini dilaksanakan untuk mengantisipasi kecendrungan meningkatnya harga kebutuhan pokok, terutama bahan makanan dan pangan menjelang Hari Natal dan Tahun baru 2016.
“Kita ketahui, kenaikan harga kebutuhan pokok cenderung berdampak pada inflasi. Harus diingat, inflasi yang kurang bisa dikendalikan bisa menurunkan daya beli masyarakat,” kata Randiman.
Randiman mengimbau masyarakat, terutama masyarakat pra sejahtera, dapat memanfaatkan pasar murah ini dengan sebaik-baiknya. Apalagi bahan kebutuhan pokok yang dijual berkualitas dan sangat murah. Sebagai contoh beras IR-64 dijual Rp.9.000/kg, sedangkan harga pasaran Rp.10.500/kg. Kemudian tepung terigu, harga jual Rp.6.690/kg (pasaran Rp.8.000/kg), telur Rp.1.030/butir (pasaran Rp.1.200/butir).
Selanjutnya minyak goreng curah, dijual Rp.7.500/liter (pasaran Rp.9.200/liter), gula pasir Rp.11.100/kg (pasaran Rp.12.500/kg), minyak goreng kemasan 1 liter Fortune Rp.8.000 (pasaran Rp.11.000), minyak goreng kemasan 1 liter Madina Rp.9.500 (pasaran Rp.11.500), serta minyak goreng kemasan Sania 1 liter Rp.10.200 (pasaran Rp.11.850).
Untuk sirup, harganya juga lebih murah. 1 botol sirup Sarang Tawon Spesial dijual Rp.17.00 (pasaran Rp.19.400/botol), Sirup Kurnia Rp.14.350 (pasaran Rp.16.000/botol), dan Pohon Pinang Super Rp.17.000/botol (pasaran (Rp.20.300/botol).
Agar pasar murah ini tepat sasaran, Randiman mengingatkan panitia penyelenggara serta aparat terkait, khususnya camat dan lurah agar mensosialisasikannnya kepada masyarakat sekaligus melakukan pengawasan. Dengan demikian tujuan pasar murah untuk meringankan beban warga kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok berkualitas dengan harga terjangakau dapat terwujud.
Pembukaan pasar murah ini turut dihadiri Ketua TP PKK Kota Medan Ny Suriati Randiman Tarigan, Plt Kadisperindag Kota Medan Ir Qamarul Fatah, Ketua Kadin Kota Medan Rudi Hasibuan, sejumlah pimpinan SKPD, Camat Medan Tuntungan Gelora Kurnia Ginting SSTP MSP, tokoh masyarakat serta para distributor dan para pelaku usaha. [MUL]