Punguan Marga Panjaitan Sumut Konsolidasi Ke 18 Daerah

inimedan.com – Pematang Siantar

Ket.Gambar : Pengurus PRPDB Sumut bersama Pengurus PRPDB Toba pada Tugu Raja Panjaitan di Onan Raja Balige Kabupaten Toba

Untuk meningkatkan komunikasi dan hubungan kekeluargaan maka Pengurus Punguan Raja Panjaitan Dohot Boru (PRPDB) Provinsi Sumatera Utara melakukan konsolidasi ke 18 PRPBD Kabupaten/Kota se Sumatera Utara, Jumat 21-24,26,27/05/2022

Kegiatan konsolidasi berjalan baik, dalam pertemuan tersebut seluruh peserta menyatakan mendukung keberadaan Punguan Raja Panjaitan Dohot Boru Sumatera Utara dan mengapresiasi kinerja para pengurus.

Punguan Raja Panjaitan Dohot Boru merupakan salah satu Ormas di Sumatera Utara yang telah disahkan Kementerian Hukum dan Ham RI, juga direstui oleh Gubernur Sumatera Utara.

Dewan Penasehat Pengurus PRPDB  Jabodetabek Drs Jonson Panjaitan (Op Arthur) memaparkan bahwa semua pengurus organisasi marga harus memegang teguh  falsafah yang diwariskan nenek moyang suku Batak Tapanuli yaitu Somba Marhula-hula, Manat Mardongan Tubu, Elek Marboru.

Ketiga hal itu sudah dilaksanakan Para Pengurus PRPDB Sumut walau masih baru dilantik. Sebagai Dewan Penasehat PRPDB Jabodetabek melihat nilai-nilai budaya sosial terdapat pada para pengurus.

Bahkan mereka berupaya melakukan kunjungan sosial, pendekatan, temu ramah dengan pengurus PRPDB Provinsi Riau, Kepri dan akan mengunjungi Pengurus PRPDB Jabodetabek, Pengurus PRPDB Jambi dan Palembang.

“Existensi berdirinya PRPDB Sumut sudah memenuhi Aturan Hukum Berorganisasi di NKRI. Existensi PRPDB Sumut alot dibicarakan didalam Rapat PRPDB Jabodetabek dan mengapresiasi keberadaan PRPDB Sumut,” tutur Drs.Jonson Panjaitan.

Diharapkan kinerja pengurus kedepan nantinya agar lebih baik apabila AD/ART dan Program Kerja Jangka Panjang maupun Jangka Pendek ditetapkan bersama secara musyawarah, “saya siap hadir jika diundang dalam kegiatan lainnya,” kata Jonson Panjaitan.

Kunjungan konsolidasi Ketua Umum PRPDB Sumut Ir Monang Panjaitan didampingi wakil Ketua Drs Abdul Panjaitan, Wakil Sekretaris Panastas Panjaitan, wakil Bendahara Gregorius Lumban Batu, Ketua Bidang Humas St Raja Hasoge Timbul Panjaitan dan Penasehat termuda Bona Badia Panjaitan.

Didalam pertemuan konsolidasi itu, Ketua Umum Punguan Raja Panjaitan Dohot Boru Sumatatera Utara Ir.Monang Panjaitan menyatakan, Pengurus PRPBD Sumut menampung segala masukan dari peserta yang hadir, sekaligus  menyampaikan Undangan Rapat Pengurus.

Adapun Rapat Pengurus yang bakal  dilaksanakan pada tanggal 1 Juni 2022 bertempat di Aula CV Maduma Enegering Instlasi PLN jln  Kebun Sayur no 234 Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara.

Ir.Monang Panjaitan mengharapkan kehadiran semua Pengurus PRPDB Kabupaten/Kota. Selaku perkumpulan sosial hasil rapat nantinya diharapkan dapat menghasilkan kerja sama berkelanjutan diantara sesama Marga Panjaitan yang bertujuan untuk berkontribusi membangun NKRI.

Turut hadir Maruli Panjaitan mantan anggota DPRD Kab Tapanuli Utara, Freddy Panjaitan S.Sos Camat Kecamatan Tampahan KabupatenToba sekaligus sebagai Sekretaris PRPDB Kabupaten Toba,  Pdt Elister Panjaitan sebagai Tokoh Agama di Kabupaten Humbahas, Ubat Panjaitan Ketua PRPDB Humbahas, Bismar Panjaitan Ketua PRPDB Kota Sibolga. (TP)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *