inimedan.com-Sergai.

Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H Darma Wijaya terus memastikan penyelenggaraan vaksinasi Covid-19 berjalan lancar, bertempat di Dusun 1 Desa Jatimulyo Kecamatan Pegajahan, Sabtu, (11/12/2021).
Darma menuturkan, vaksinasi yang dilakukan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Sergai dan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Sergai merupakan wujud partisipasi untuk mewujudkan target herd imunity.
“Terima kasih kami ucapkan kepada BKPRMI dan Kadin. Memang kita butuh support seperti ini. Dalam hal ini Pemkab tidak bisa jalan sendiri untuk memvaksin 500 ribuan masyarakat Sergai,” ucapnya.
Darma menjelaskan saat ini capaian vaksinasi Kabupaten Serdang Bedagai sudah mencapai angka 62 persen. Dirinya masih terus berharap antusias masyarakat untuk mewujudkan target 70%.
“Kita hari ini sudah 62 persen. Tinggal sikit lagi. Saya minta dan berharap terus ajak sanak keluarga, tetangga yang tinggal di sekitar kita untuk vaksin. Ini untuk kesehatan kita semua. Kalau sudah beres vaksinasi agak lega rasanya karena kekebalan kita sudah optimal, insya Allah,” bebernya.
Ketua BKPRMI, Andi Ginting, menuturkan pelaksanaan vaksinasi ini dilakukan untuk mendukung Pemkab Sergai. Pihaknya yakin dengan bersinergi dan kolaborasi, vaksinasi Sergai pasti capai target.
“Ini bentuk dukungan kami untuk Pemkab Sergai agar cepat tuntas vaksinasinya. Ini juga bentuk ikhtiar kita untuk keluar dari pandemi,” tambahnya.
Ia mengatakan antusias warga Pegajahan masih terus meningkat. Menurutnya kesadaran masyarakat atas pentingnya vaksinasi sangat terlihat.
“Udah ada ratusan masyarakat yang ikut vaksinasi ini. Alhamdulillah, kami yakin bisa menambah persentase capaian Sergai,” pungkasnya.*Agus#