Partai Golkar Tanjung Balai Serahkan Berkas Usulan Bacaleg Pemilu 2024 Ke Kantor KPUD

inimedan.com-Tanjung Balai

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Tanjung Balai menyerahkan berkas usulan bakal calon anggota legislatif, di Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Tanjung Balai, Jalan Jenderal Sudirman KM  3.5, Minggu (14/5/2023) sore.

Dengan menggunakan kenderaan roda 2 dan 4, rombongan fungsionaris dan Bacaleg Partai Golkar Tanjung Balai dengan tertib bergerak dari Kantor DPD Partai Golkar Tanjung Balai, Jalan Gaharu menuju ke Kantor KPUD Tanjung Balai dipimpin Ketua DPD Partai Golkar kota Tanjung balai, Mahyarudin Salim B,

Di Kantor Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Tanjung Balai, perwakilan rombongan fungsionaris dan Bacaleg Partai Golkar Tanjung Balai  diantaranya Ketua DPD Partai Golkar Tanjung balai, Mahyarudin Salim B, didampingi Sekretaris, Bendahara, Ketua Dewan Pertimbangan, Ketua Dewan Pakar dan Ketua Bapilu Partai Golkar Tanjung Balai, diterima oleh Ketua KPUD Tanjung Balai, Luhut Parlinggoman Siahaan beserta komisioner KPUD Tanjung Balai, beserta Komisioner Bawaslu Tanjung Balai.

Usai menerima berkas usulan bacaleg dari Partai Golkar kota Tanjung Balai, Ketua KPUD Tanjung Balai, Luhut Parlinggoman Siahaan kepada wartawan,  mengungkapkan bahwa Partai Golkar Tanjung Balai adalah Partai Politik yang ke-13 yang telah mengusulkan bacaleg ke KPUD Tanjung Balai, “sudah tiga belas partai politik peserta pemilu 2024 yang mendaftar KPUD Tanjung Balai, terakhir Partai Golkar, tadi setelah diverifikasi semua berkasnya lengkap” Ungkap Luhut.

Dilanjutkannya, Hari ini sampai jam 23.59 WIB merupakan batas akhir untuk melakukan pendaftaran dan menyerahkan berkas Bacaleg dari partai politik peserta Pemilu 2024,  hari ini sampai jam 23.59 WIB, kemungkinan akan menyusul PKN, Partai Buruh, Partai Perindo dan Partai Gelora, kata Luhut.

Dijelaskan Luhut, Partai Politik peserta Pemilu 2024 secara Nasional berjumlah delapan belas, dan khusus untuk Kota Tanjung Balai sesuai aplikasi sistem informasi pencalonan ada tujuh belas Parpol, Jelasnya.

Sementara  Ketua DPD Partai Golkar Tanjung Balai, Mahyaruddin Salim B mengatakan,  25 orang bacaleg yang kita usulkan ke KPU Tanjung Balai merupakan kader terbaik Partai Golkar Tanjung Balai yang siap berkompetisi secara sehat meraih suara masyarakat dalam pesta demokrasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Partai Golkar Tanjung Balai tetap optimis sesuai target yang dicanangkan meraih sebelas kursi DPRD Tanjung Balai, ucap Mahyarudin Salim B.

Kami mempunyai strategi, salah satu upaya yang kita lakukan adalah melakukan konsolidasi organisasi, menjaga komunikasi yang baik dengan masyarakat dengan cara yang humanis, tidak menyakiti hati masyarakat, ucap Mahyarudin Salim B.

Kepada Bacaleg Partai Golkar Tanjung Balai saya berharap  semangat, jaga soliditas, dan sportifitas dalam berkontestasi, bersaing secara sehat antara para Caleg diinternal Partai Golkar yakni Dapil I, II dan III,” harap Mahyarudin Salim B.

Sebelumnya di Kantor DPD Partai Golkar Tanjung Balai, Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Tanjung Balai HM Kosasih mengatakan, perolehan kursi di DPRD Tanjung Balai akan bertambah dari 9 kursi saat ini menjadi 11 kursi jika kita saling bahu membahu, bantu membantu, dan dapat mengindari gesekan sesama kita yang dapat merugikan perolehan suara Partai Golkar.

Jika target perolehan 11 kursi DPRD Tanjung Balai dapat kita capai, maka akan memuluskan langkah kita mengantarkan ketua DPD Partai Golkar Tanjung Balai, bung Mahyaruddin Salim B menjadi Wali kota Tanjung Balai, “Mari kita bekerja sama, sama-sama bekerja untuk menangkan Partai Golkar dikota Tanjung Balai agar kedepan kekuasaan itu kembali ditangan Partai Golkar”, Pungkas Kosasih(SB).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *